SMPIT Insan Tauhid School Kota Bekasi berada di Jalan Agus Salim Nomor 113 Bekasi Jaya, Kota Bekasi, yang merupakan kawasan “padat” sekolah, karena terletak di lingkungan yang sepanjang jalan adalah sekolah, mulai SD, SMP bahkan SMA berada di jalan tersebut, termasuk dalam pusat Kota Bekasi, karena sangat berdekatan dengan sekolah lain, maka hal ini menjadi motivasi bersama di satuan Pendidikan kami, mereka buka sebagai competitor, tetapi sebagai partner untuk meajuan pendidikan di Indonesia.
Pada awalnya, sekolah memiliki 1 rombongan belajar dengan jumlah 9 siswa, diasuh oleh 4 guru dan 1 tenaga TU (tata usaha). Setiap tanggal 1 Juni ditetapkan sebagai hari ulang tahun SMPIT insan Tauhid School dan dalam kurun waktu 4 tahun(2019-2022) telah terjadi 2 penggantian Kepala Sekolah.
Saat ini terdapat program layanan pendidikan yaitu dengan menganut Lima Pilar Kompetensi: Internasional, Islamic, Diknas, Ummi (Tahfidz dan Tahsin) dan Kepesantrenan. Kelima pilar tersebut diramu sedemikian rupa sehingga masuk kedalam pembelajaran, aktivitas, program dan attitude satuan Pendidikan yang ada di SMPIT Insan Tauhid School.
SMPIT Insan Tauhid School bekerjasama dengan UMMI Foundation untuk pembelajaran Tahfidz dan Tahsin, hal ini untuk penyeragaman metode, hafalan dan langgam membaca al quran.
Dengan semboyan I am Leader, diharapkan SMPIT Insan Tauhid School Kota Bekasi, dapat mencetak generasi bangsa yang memiliki karakter kepemimpinan yang kuat untuk menjadi leader sejati yang b erkahlak karimah.
Pada akhirnya, doa selalu kami panjatkan kepada Allah SWT, semoga anak-anak kami betul-betul memegang prinsip-prinsip yang ada di sekolah, dan bisa diaplikasikan di kelaurga, masyarakat dan negara, aamiiin.
TAHUN PELAJARAN
2023 – 2024
“Every Child is Unique and Valuable”
Puji syukur kepada Alloh SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan anugerahNya sehingga website SMPIT Insan Tauhid School ini dapat terbit.
Salah satu tujuan dari website ini adalah untuk menjawab akan setiap kebutuhan informasi dengan memanfaatkan sarana teknologi informasi yang ada.
Kami sadar sepenuhnya dalam rangka memajukan pendidikan di era berkembangnya Teknologi Informasi yang begitu pesat, sangat diperlukan berbagai sarana prasarana yang kondusif, kebutuhan berbagai informasi siswa, guru, orangtua maupun masyarakat, sehingga kami berusaha mewujudkan hal tersebut semaksimal mungkin. Semoga dengan adanya website ini dapat membantu dan bermanfaat, terutama informasi yang berhubungan dengan pendidikan, ilmu pengetahuan dan informasi seputar SMPIT Insan Tauhid School Kota Bekasi.
Besar harapan kami, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada di lingkup pendidikan dan pemerhati pendidikan secara khusus bagi SMPIT Insan Tauhid School Kota Bekasi.
Akhirnya kami mengharapkan masukan dari berbagai pihak untuk website ini agar kami terus belajar dan meng-update diri, sehingga tampilan, isi dan mutu website akan terus berkembang dan lebih baik nantinya. Terima kasih atas kerjasamanya, maju terus untuk mencapai SMPIT Insan Rauhid School Kota Bekasi yang unggul, maju dan berakhlak, aamiiin.
Wassalamu’alaikum wr.wb.
Hormat kami,
Kepala SMPIT Insan Tauhid School